Sabtu, 30 April 2011

Hati-hati kalo kamu doyan makan Junk Food

 
Siapa bilang Junk Food tidak enak? Bukan hanya terkenal dengan enak dan gurihnya tapi juga kepraktisannya. Tapi tentunya kamu harus hati-hati dengan pola makan seperti ini. Junk Food merupakan kata lain dari makanan yang jumlah nutrisinya terbatas. Makanan yang termasuk Junk Food adalah makanan yang mengandung kadar garam, gula, lemak dan kalori yang tinggi tapi kandungan gizinya sedikit. Bukan hanya makanan siap saji saja seperti pizza, burger, ayam goring (terutama pada kulitnya) tetapi juga camilan seperti kentang goring, keripik kentang, biscuit manis dan minuman bersoda. Bahkan makanan yang mengandung lemak tinggi seperti bakso dan mie ayam juga dapat dikatakan Junk Food. Junk Food mempunyai sodium, saturated fat, dan kolesterol yang tinggi. Jadi kalau kamu mengonsumsinya secara berlebih maka akan berpengaruh pada kesehatan. Akibat yang paling buruk dapat menyebabkan kegemukan (aw aw jangan sampe). Selain itu kamu juga bisa terserang penyakit ringan seperti kerusakan pada gigi serta penyakit berat seperti diabetes(kencing manis), hipertensi (darah tinggi), stroke dan kanker. Jangan salah, penyakit-penyakit seperti itu bukan hanya diderita oleh umur 40 tahun ke atas saja tapi kita juga bisa terserang dalam 5 sampai 10 tahun mendatang jika kita terus mengonsumsi makanan ini.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Brain Injury Researsch Centre, Universitas California, ternyata Junk Food juga dapat membahayakan daya ingat dan mungkin bisa memicu kerusakan otak. Karena diyakini makanan yang mengandung gula dan lemak tinggi dapat mengurangi senyawa alami dalam otak untuk belajar. Akibatnya akan mengurangi daya konsentrasi dan berpikir.
Tips-tips
1. Kalau emang udah gak tahan pengen makan Junk Food ambil porsi kecil saja. Misalnya, kalau kita beli paket di restoran siap saji yang berisi 2 ayam, kamu bisa berbagi dengan temanmu. Pilih juga minuman soda dengan ukuran kecil.
2. Minum air putih yang banyak Air putih merupakan penetralisir karena dapat membantu membuang racun dalam tubuh dan memperlancar peredaran darah.
3. Sering makan sayur-sayuran dan buah-buahan karena mengandung banyak serat. Kalau perutmu lapar dan ingin ngemil pilih saja buah-buahan yang mudah di bawa seperti apel dan jeruk.
4. Olahraga yang teratur minimal 3 kali seminggu. Bukan hanya membuat badanmu lebih fit tapi juga dapat membakar kalori dalam tubuh sehingga lemak akibat Junk Food akan terbakar.Pilih olahraga yang ringan saja seperti jalan kaki atau lari.

Semangka bisa Atasi Perut Buncit ?

Untuk sebagian orang, perut buncit memang bisa mengganggu penampilan. Nah, kalau tak ingin punya perut buncit diet semangka layak dicoba. Semangka diklaim bagus untuk mengempeskan perut buncit.

Kenapa demikian ?? Itu karena semangka adalah makanan dengan kepadatan energi yang rendah dan kalorinya sangat kecil walaupun orang makan dalam jumlah banyak.

Makanan dengan kepadatan energi yang rendah seperti semangka ini sangat berguna untuk penurunan berat badan karena dapat membuat orang kenyang tanpa menambahkan kalori terlalu banyak untuk total sehari-hari.

Semangka memiliki kepadatan energi rendah karena kandungan airnya tinggi, yang juga dapat menghindari orang mengalami dehidrasi dan dapat mencegah keinginan untuk makan makanan penutup lain yang justru tinggi kalori.

American Dietetic Association melaporkan bahwa semangka adalah 91 persen mengandung air. Kandungan air ini dapat bertindak sebagai diuretik alami.

Sedangkan Mayo Clinic menjelaskan efek diuretik pada semangka membuat orang akan sering buang air kecil, sehingga mengurangi jumlah retensi air dalam tubuh. Retensi air dalam tubuh ini yang sering menyebabkan perut buncit.

Menurut National Watermelon Promotion Board, 2 porsi mangkok irisan dadu semangka mengandung karbohidrat 21 g, gula 20 g, serta tidak mengandung lemak dan kolesterol.

Tentu saja makanan yang secara alami bebas lemak akan lebih baik dimetabolisme oleh tubuh, sehingga mengurangi risiko kelebihan lemak di bagian tengah tubuh Anda alias perut buncit.

Setiap porsi semangka juga menyediakan 30 persen dari kebutuhan harian seseorang untuk vitamin A sebagai beta-karoten, 25 persen untuk vitamin C dan 8 persen untuk kalium.

Dan yang paling relevan untuk menurunkan berat badan adalah 2 porsi (mangkok) semangka hanya mengandung 80 kalori, seperti dilansir Livestrong, Selasa (22/2/2011).

Untuk mendapatkan manfaatnya, semangka baik dikonsumsi sebagai jus tanpa gula pada waktu sarapan, makanan ringan (snack) menjelang makan siang, serta makanan penutup (dessert) setelah makan siang atau makan malam.

Selain rendah kalori, semangka memiliki kelebihan lain yang bermanfaat untuk kesehatan dan juga menurunkan berat badan. Menurut Cleveland Clinic, antioksidan yang terkandung di dalam semangka dapat meningkatkan fungsi alami sistem kekebalan tubuh serta mengurangi resiko penyakit jantung.

Bila dimakan sebagai bagian dari pola makan seimbang, semangka juga dapat mengurangi risiko stroke, batu ginjal, keropos tulang, diabetes dan kanker.

Manfaat Buah ApeL

Rakyat Indonesia kayaknya belum terlalu banyak mengkonsumsi buah, bisa dikatakan rendah soal mengkonsumsi buah setiap harinya, gak percaya ??? Tengoklah kulkas-kulkas setiap rumah tangga, belom tentu ada buah di dalemnya, malah mungkin lebih banyak makanan atau minuman yang gak sehat (soda, berwarna,dll)
Nahh kalo kemaren ngebahas khasiat buah sirsak, sekarang kayaknya waktu yang tepat buat ngebahas soal manfaat buah yang lain, Apel adalah yang beruntung kali ini untuk kita bahas... ;D

Banyak jalan menuju sehat. Salah satu cara yang baik untuk meningkatkan kesehatan adalah makan apel setiap hari. Sebuah studi membuktikan bahwa apel mengandung sejuta manfaat.

Satu buah apel terbukti bebas lemak, sodium dan kolesterol, serta memiliki kandungan serat yang tinggi. Tidak hanya itu, apel juga mengandung antioksidan yang dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh sehingga mampu menangkal penyakit jantung dan beberapa jenis kanker.

Saat Anda makan tanpa mengupas kulitnya, apel yang rendah kalori juga sarat akan kandungan kalium, asam folat, vitamin C dan kalsium.

Apel juga dapat digunakan sebagai penurun demam yakni dengan cara memarutnya. Sedangkan apel yang dikukus dengan madu bisa digunakan untuk mengobati batuk kering dan menghilangkan lendir dari paru-paru.

Para penderita diabetes tidak perlu khawatir bila mengoonsumsi apel setiap hari, karena apel dapat menurunkan kadar gula darah dan kolesterol. Jadi tidak salah jika ada kata-kata mutiara "An Apple A Day Keeps The Doctor Away."

Selain kegunaan diatas, berikut fakta lain yang menyehatkan soal apel yang belum Anda ketahui:

Apel segar bisa membantu melancarkan pencernaan karena mengandung malic dan asam tartarat yang menghambat fermentasi dalam usus.
Kandungan seratnya yang tinggi bermanfaat membantu pencernaan, membuat eliminasi alami dan nyaman. Apel juga mengandung pektin, serat yang larut yang mendorong pertumbuhan bakteri menguntungkan dalam saluran pencernaan.

Sebuah apel mengandung beberapa vitamin yaitu, vitamin A (74IU), B Tiamin (04 mg), Niacin (15 mg), C Absorbic Acid (8 mg) dan Riboflavin (03 mg). Juga berbagai macam mineral, seperti Kalsium (10 mg), Fosfor (100 mg), Besi (45 mg), Potassium (159 mg), dan Magnesium (12 mg).
So...?? Jangan ragu konsumsi buah Apel...

Sirsak Mampu Obati Kanker

Kanker bisa diobati dengan mengonsumsi herbal atau buah-buahan. Dari banyak herbal tersebut, sirsak punya keunggulan dibandingkan buah lain.

Sirsak diketahui bisa mencegah dan juga ampuh untuk beberapa jenis mengobatikanker. "Untuk sirsak sendiri telah diteliti dapat mengobati kanker usus besar (kolon), kanker paru-paru, pankreas, kankerkanker prostat, dan juga kanker buah dada (payudara)," ucap dr Hardhi Pranata, SpS, selaku Ketua Umum Perhimpunan Dokter Herbal Medik Indonesia (PDHMI).

Bagian sirsak yang bermanfaat untuk obat kanker adalah batang, daun, dan juga buahnya atau dalam bentuk jus. Buahnya bisa dimakan langsung, dibikin jus, atau daunnya direbus kemudian hasil rebusannya diminum.

"Bisa dengan cara minum jus buah sirsak atau dengan cara merebus 9 lembar daun sirsak dan minum air rebusan tersebut lalu dimonitor keadaannya. Biasanya nafsu makan akan meningkat dan pertumbuhan sel-sel kankernya akan terhambat," ungkap dr Hardhi.

Dia juga menjelaskan, sirsak mengandung senyawa saponin, polifenol, dan juga bioflavonoid yang memiliki khasiat sebagai antioksidan. Nah, cara membunuh sel kanker oleh sirsak inilah yang berbeda dengan herbal lainnya. Sirsak hanya membunuh sel-sel yang tumbuhnya abnormal atau sel-sel spesifik seperti radikal bebas yang ada sel-sel kankernya. Tapi sirsak tidak merusak sel-sel yang sehat.

Selain memiliki rasa yang enak, buah sirsak ini juga membantu memelihara kesehatan, mencegah penyakit, dan mengobati penyakit. Hal ini karena buah sirsak juga bisa menurunkan tekanan darah, anti-parasit, obat penenang yang berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh serta mengatasi depresi, radang sendi, dan juga untuk asam urat.

"Konsumsi buah sirsak ini harus digalakkan lagi agar tidak punah karena banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan mengonsumsi buah ini," ujar dokter yang praktik di RSPAD Gatot Subroto ini.

Untuk di Indonesia, penelitian mengenai khasiat sirsak dan tanaman obat lainnya ini akan dilakukan dalam waktu dekat. Dalam studi ini, RS Kanker Dharmais akan bekerja sama dengan Nanjing University of Chinese Medicine yang difasilitasi PDHMI. Dalam penelitian ini akan dilakukan terapi kombinasi antara obat-obatan dan juga herbal.

"MoU kerja sama ini sudah ditandatangani dan diperkirakan mulai bulan Desember sudah mulai dilakukan penelitian di Indonesia," imbuh dr Hardhi.

Dia menuturkan bahwa di Nanjing University, terapi kombinasi ini sudah dilakukan. Pasien-pasien kanker di sana tidak mengalami mual, rambut rontok, berat badan menurun, dan bisa tetap berjalan-jalan seperti biasa.

Terapi kombinasi ini diharapkan bisa mengurangi efek samping dari terapi standar kanker yang dilakukan, seperti kemoterapi, radiasi atau operasi, serta dapat mengurangi jumlah kemoterapi yang seharusnya dilakukan oleh si pasien.

Tumbuhan dan buah-buahan yang diketahui memiliki efek anti-kanker, seperti:

1. Tomat diketahui dapat mengobati kanker prostat, dengan cara mengonsumsi tomat yang sudah direbus.
2. Cabe merah diketahui dapat mencegah kanker usus besar jika dikonsumsi dalam jangka waktu lama.
3. Biji anggur juga diketahui memiliki senyawa anti-kanker. Oleh karenanya, kalau mengonsumsi anggur, cari yang memiliki biji dan makan bersama kulitnya.
4. Daun sirih merah diketahui sebagai anti-kanker payudara dengan cara direbus.
5. Temulawak diketahui memiliki zat aktif cursil yang bersifat sebagai anti-inflamasi dan juga anti-kanker.

"Sebagian tumbuhan obat di Indonesia mengandung obat anti-kanker, seperti sitotoksin yang memiliki kemampuan untuk membunuh dan mendeteksi sel-sel yang tumbuhnya tidak normal. Senyawa-senyawa di dalam tumbuhan ini bisa berfungsi dalam bentuk gabungan, tapi ada juga yang single," ujarnya.

Haus ? Minumlah Teh

Kita seringkali atau bahkan cenderung mencari air putih ketika haus. Namun ada fakta menarik kali ini yang patut diperhatikan. Cobalah untuk mulai meminum teh yang memiliki manfaat ganda.
"Minum teh sebenarnya lebih baik daripada minum air putih. Bila air hanya menggantikan cairan yang hilang, teh bermanfaat ganda, menghilangkan cairan dan juga mengandung antioksidan," kata Dr Carrie Ruxton, ahli nutrisi dan peneliti.
Seperti dikutip Kompas.com, antioksidan dalam teh, flavonoid, bermanfaat mengurangi kerusakan sel akibat radikal bebas. Beberapa penelitian bahkan mengaitkan flavonoid dengan berkurangnya risiko kanker dan penyakit jantung.
Untuk mendapatkan kandungan antioksidan dalam teh, The British Nutrition Foundation merekomendasikan mengonsumsi 1-6 cangkir teh per hari, baik itu teh hijau atau teh hitam. Meski demikian, mereka yang rentan anemia tidak disarankan untuk terlalu banyak minum teh karena teh bisa menghambat penyerapan zat besi dari makanan.
Meski teh mengandung kafein yang bisa menarik cairan ke luar, menurut Ruxton, secangkir teh, bahkan kopi, akan memberi tubuh lebih banyak air daripada yang dihilangkannya.

Senin, 25 April 2011

kesehatan itu apa sih ?

Sebelum mengetahui banyak tentang makanan kita akan mempelajari dulu tentang apa sih pengertian dari kesehatan? karna mungkin kebanyakan orang belum tau pengertian sebenarnya. berikut pengertian kesehatan
Kesehatan adalah kondisi umum dari seseorang dalam semua aspek. Ini juga merupakan tingkat efisiensi fungsional dan / atau metabolisme organisme, sering implisit manusia.
The Caduceus.

Pada saat penciptaan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), pada tahun 1948, kesehatan didefinisikan sebagai "suatu keadaan fisik, mental, dan sosial kesejahteraan dan bukan hanya ketiadaan penyakit atau kelemahan". 
Hanya segelintir publikasi telah difokuskan secara khusus pada definisi kesehatan dan evolusi dalam 6 dekade pertama. Beberapa dari mereka menyoroti kurangnya nilai operasional dan masalah yang diciptakan oleh penggunaan kata "lengkap." Lain menyatakan definisi, yang belum dimodifikasi sejak tahun 1948, "hanya yang buruk."
Pada tahun 1986, WHO, dalam Piagam Ottawa untuk Promosi Kesehatan, mengatakan bahwa kesehatan adalah "sumber daya bagi kehidupan sehari-hari, bukan tujuan hidup Kesehatan adalah konsep positif menekankan sumber daya sosial dan pribadi, serta kemampuan fisik.." Klasifikasi sistem seperti WHO Keluarga Klasifikasi Internasional (WHO-FIC), yang terdiri dari Klasifikasi Internasional Berfungsi, Cacat, dan Kesehatan (ICF) dan Klasifikasi Internasional Penyakit (ICD) juga menentukan kesehatan.

Secara keseluruhan kesehatan dicapai melalui kombinasi fisik, mental, dan kesejahteraan sosial, yang bersama-sama sering disebut sebagai Segitiga Kesehatan.

Jumat, 22 April 2011

10 Cara Untuk Meningkatkan Pola Makan Sehat Anak

gimana sih cara baik untuk meningkatkan nutrisi pada anak? hampir kebanyakan orang atau khususnya ibu-ibu menanyakan pertanyaan seperti ini. berikut cara baik meningkatkan nutrisi pada anak:
Cara yang terbaik untuk meningkatkan nutrisi pada anak adalah menyediakan makanan dengan gizi seimbang di rumah. Untuk memulainya, yang diperlukan adalah cara membuat pilihan makanan sehat dan bantulah anak anda membangun hubungan yang baik dengan makanan sehat. Yang paling mudah adalah anak-anak akan mencontoh pola hidup dan pola makan sehat dari orangtuanya. Di bawah ini terdapat beberapa tips untuk membantu membentuk pola makan sehat pada anak-anak:
  1. Jangan membatasi makanan pada anak. Membatasi jumlah maupun jenis makakan dapat meningkatkan risiko gangguan pola makan pada anak seperti bulimia dan anoreksia pada saat remaja nanti. Efek lainnya adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan
  2. Sediakan makanan sehat di rumah anda. Anak-anak akan memakan makanan yang tersedia di rumah. Taruhlah buah di meja sebagai snack, jangan di sudut kulkas. Bawalah apel atau jeruk sebagai snack anda sendiri. Memberikan contoh akan jauh lebih efektif dibandingkan hanya menasihati mereka dengan kata-kata. Ingat, anak-anak hanya akan memakan makanan yang tersedia di rumah
  1. Jangan melabel makanan dengan kata ‘baik’ atau ‘jahat’. Sebaliknya, tanamkanlah pengertian pada anak anda mengenai kandungan dari makanan tersebut. Seperti kalsium yang terkandung di dalam susu dan ikan sangat baik untuk perkembangan tulang dan gigi, dimana tulang yang baik berarti anak dapat aktif bermain atau berolahraga. Trans-fat yang dihasilkan oleh makanan yang digoreng (deep fried) dapat menyebabkan peningkatan kolesterol yang dapat menyebabkan obesitas dan sakit jantung sehingga anak tidak dapat bermain dengan leluasa. Hubungkanlah antara makanan dengan aktivitas olahraga atau bermain anak
  2. Hargailah pilihan makanan sehat oleh anak. Berikanlah senyum dan pujian apabila mereka memilih makanan yang sehat
  3. Jangan mengenai pilihan makanan yang tidak sehat. Apabila anak ingin makanan yang tidak sehat anda dapat mengabaikannya. Atau anda dapat memberi mereka makanan pengganti yang lebih sehat. Contoh apabila anak anda menginginkan ayam goreng, anda dapat membuatkan ayam panggang. Apabila anak anda menginginkan kentang goreng, anda dapat membuatkan kentang panggang dengan saus tomat, brokoli, dan daging
  4. Jangan pernah memberikan makanan sebagai hadiah. Hal ini dapat menyebabkan anak menjadi obesitas atau menderita masalah kelebihan berat badan. Berikanlah hadiah pada anak seperti jalan-jalan atau mainan
  5. Biasakanlah untuk makan malam bersama. Tradisi makan malam bersama menurut penelitian memberikan nutrisi yang lebih baik untuk anak dan mengurangi kemungkinan terjadinya masalah di kala remaja
  1. Sediakan piring masing-masing di kala makan. Tujuannya adalah agar anda dapat memberikan jumlah yang cukup dan sehat pada masing-masing piring (ayah, anak). Anak anda akan belajr mengenali jumlah yang proporsional atau cukup untuk nutrisi mereka
  2. Berikan anak anda kontrol. Ajaklah anak anda untuk memberikan nilai (0-10) pada masing-masing makanan di meja makan setelah mencicipinya. Apabila jenis makanan sehat, terutama sayuran, mendapatkan nilai yang tinggi, berilah pujian pada mereka dan berilah mereka lebih banyak sayuran.
  3. Konsultasikanlah ke dokter anak mengenai anak anda. Berkonsultasilah apabila akan melakukan perubahan diet pada anak anda, jangan menilai anak anda terlalu kurus atau gemuk oleh anda sendiri
Semua adalah mengenai bagaimana membentuk kebiasaan pola hidup sehat di rumah anda. Hal ini memerlukan waktu namun hasilnya akan sepadan. Banyak jenis makanan di luar rumah yang dapat menyebabkan anak anda menderita berat badan berlebih. Namun tentu saja pilihan makanan sehat yang anda terapkan di rumah akan dapat melindungi mereka seumur hidupnya.

Kamis, 21 April 2011

10 Cara Makan Sehat



KEBANYAKAN dari kita pasti ingin makan secara sehat, tetapi dengan semua informasi yang ada di sekitar kita, ternyata tidak mudah melakukannya. Seorang ahli diet terdaftar Ellie Krieger, pembawa acara Food Network yang populer Healthy Appetite, menyeleksi informasi-informasi penting untuk mendapatkan apa-apa yang berguna baginya—dan bagi Anda juga.  



1. Biasakan sarapan dengan baik. Kita sudah sering mendengar hal ini, kata Ellie sarapan adalah “kebiasaan kunci.” Untuk sarapan, dia merekomendasikan: sereal whole-grain, ditambah seasonal berries, dalam bentuk skim milk. Lihat tanda “whole grain,” bukannya “multi grain” dalam kotak sereal yang Anda beli; whole grain lebih sehat. “Saya juga menyukai steel-cut rolled oats yang model lama,” katanya.



2. Makan buah dan sayuran musiman. Jika Anda tahu buah-buahan dan sayuran apa saja yang diproduksi musiman, Anda bisa memilih buah-buahan dan sayuran yang paling segar (dan belum diangkut dengan truk yang jaraknya beribu-ribu mil.) Jika Anda membeli buah atau sayuran yang tidak musimnya, Ellie menyarankan membeli versi bekunya yang sehat—tanpa bumbu, butter atau sugar.  



3. Belanjalah di waktu yang tepat. Tanya supermarket Anda kapan waktunya produk yang mereka jual didatangkan, dan belanjalah ketika itu. Maka buah dan sayuran yang Anda beli akan bertahan lama di kulkas.



4. Hindari mencomot. Jika Anda ingin makan, duduklah dan nikmati makanannya. Jangan mencomot makanan ketika Anda sedang mondar-mandir di dapur atau di meja makan. “Karena dengan demkian Anda akan memperoleh kalori dengan tanpa kepuasan,” kata Ellie, “dan itu adalah contoh yang buruk bagi anak-anak Anda.



5. Anda bisa mendapaatkan makanan berkaloi tinggi dari jajanan, hanya jika Anda menikmatinya. Jika Anda mulai makan sebuah pastry dan Anda merasa tidak suka, maka tidak ada aturan yang mengharuskan Anda menghabiskannya. Jka Anda menyukai makanan yang Anda beli, kata Ellie, “makanlah, lahaplah dan nikmati.”




6. Tambahkan bumbu untuk membuat makanan hambar menjadi menggigit. “Kari, ginger (jahe), garlic (bawang putih), chili powder (tepung cabe) mengandung efek antioksidan,” kata Ellie. Dengan kata lain, bumbu-bumbu bisa membantu memerangi kanker. Dia juga menyarankan agar Anda membeli bumbu-bumbu dalam jumlah kecil (karena bumbu-bumbu tersebut hanya mampu menyimpan rasa selama 6 sampai 12 bulan) dan karena Anda pergi ke toko di mana supplai bumbu selalu lancar sehingga Anda bisa mendapatkan bumbu yang segar setiap hari.



7. Makan ikan dua kali seminggu. Ikan berlemak  seperti tuna dan salmon membantu melawan inflamasi di dalam tubuh Anda. Hal itu bisa membantu orang yang menderita rheumatoid arthritis. Ikan-ikan jenis ini mengandung asam lemak omega-3, yang membantu melawan inflamasi dan kanker.



8. Berhenti jika sudah kenyang. Jangan pernah merasa bahwa Anda bisa menelan semua makanan yang ada di hadapan Anda. Dalam skala 1 sampai 10, dengan angka 1 menunjukkan “kelaparan” dan angka 10 menunjukkan “kekenyangan”, Ellie menyarankan agar Anda makan dalam skala 5 atau 6.



9. Ajak anak Anda ikut menyiapkan makanan sehat bersama Anda. “Anak-anak Anda bisa membantu membuat smoothie (strawberries, skim milk, yogurt nonfat atau low-fat, dan sedikit wheat germ). Puteri saya menyukai suara blender,” kata Ellie.



10. Makan pelangi. Fokuskan pada buah-buahan dan sayur-sayuran yang berwarna mencolok: merah, seperti cabai dan apel; kuning, seperti pisang; violet, seperti terung. Semua jenis bah-buah dan sayuran ini adalah sumber antioksidan.

10 Cara Memilih Makanan Sehat

- Siapa sih yang tak mau hidup sehat? Semua orang pasti ingin menjalani kehidupan sehat jasmani dan rohani. Menuju hidup sehat dapat ditempuh dengan banyak cara. Salah satunya lewat pola makan kita. Menurut para ahli, kunci jadi sehat adalah mengkonsumsi makanan dengan gizi seimbang. Singkatnya, kita bisa mengkonsumsi berbagai jenis makanan yang tak hanya mengandung banyak kalori tapi kaya nutrisi. Berikut 10 tips yang dapat Anda ikuti untuk mendapatkan makanan sehat, tapi juga masih terasa enak di lidah.

1. Konsumsi Makanan Yang Kaya Nutrisi.Dibutuhkan 40 jenis nutrisi untuk membuat tubuh Anda tetap sehat.
2. Konsumsi Padi-Padian Penuh, Buah dan Sayuran. Survey menunjukkan kalau kebanyakan orang tak cukup mengkonsumsi jenis makanan ini.
3. Atur Berat Badan Seimbang.
4. Makan Dalam Ukuran Yang Layak.
5. Makan Secara Teratur. Melewatkan jam makan hanya akan membuat kontrol rasa lapar hilang, bahkan hasilnya malah jadi rasa lapar yang berlebihan.
6.Kurangi, Bukan Membatasi Porsi Makan.
7. Seimbangkan Pilihan Makanan Anda Setiap Saat.
8. Mengetahui Kesulitan Program Diet Anda. Perbaiki kebiasaan makan Anda, pertama kenali apa yang salah dengan pola makan Anda.
9. Buat Perubahan Secara Bertahap.
10. Ingat, Makanan Bukan Sebuah Kebiasaan Buruk.

Cara Makan Sehat ala Rasulullah

Rupanya tanpa kita sadari, dalam makanan yang kita makan sehari-hari, kita tak boleh sembarangan. Hal inilah penyebab terjadinya berbagai penyakit antara lain penyakit kencing manis, lumpuh, sakit jantung, keracunan makanan dan lain2 penyakit. Apabila anda telah mengetahui ilmu ini, tolonglah ajarkan kepada yg lainnya. Ini pun adalah diet Rasullulah SAW kita juga.
Ustaz Abdullah Mahmood mengungkapkan, Rasullulah tak pernah sakit perut sepanjang hayatnya karena pandai menjaga makanannya sehari-hari. Insya Allah kalau anda ikut diet Rasullullah ini, anda takkan menderita sakit perut ataupun keracunan makanan.
Jangan makan SUSU bersama DAGING
Jangan makan DAGING bersama IKAN
Jangan makan IKAN bersama SUSU
Jangan makan AYAM bersama SUSU
Jangan makan IKAN bersama TELUR
Jangan makan IKAN bersama DAUN SALAD
Jangan makan SUSU bersama CUKA
Jangan makan BUAH bersama SUSU CTH : Coctail
Cara makan :
Jangan makan buah setelah makan nasi, sebaliknya makanlah buah Terlebih dahulu, baru makan nasi. Tidur 1 jam setelah makan siang. Jangan sekali-kali makan malam, barang siapa yang makan malam dia akan dimakan usia dan kolesterol dalam badan akan berganda
Kelihatannya sulit, tapi kalau tak percaya, cobalah. Pengaruhnya tidak dalam jangka pendek. Akan berpengaruh bila kita sudah tua nanti.
Dalam kitab juga melarang kita makan makanan darat bercampur dengan makanan laut. Nabi pernah mencegah kita makan ikan bersama susu. karena akan cepat mendapat penyakit. Ini terbukti oleh ilmuwan yang menemukan bahwa dalam daging ayam mengandung ion+ sedangkan dalam ikan mengandung ion-, jika dalam makanan kita ayam bercampur dengan ikan maka akan terjadi reaksi biokimia yang akan dapat merusak usus kita. Al-Quran Juga mengajarkan kita menjaga kesehatan spt membuat amalan antara lain:
Mandi Pagi sebelum subuh, sekurang kurangnya sejam sebelum matahari terbit. Air sejuk yang meresap kedalam badan dapat mengurangi penimbunan lemak. Kita boleh saksikan orang yang mandi pagi kebanyakan badan tidak gemuk.
Rasulullah mengamalkan minum segelas air sejuk (bukan air es) setiap pagi. Mujarabnya Insya Allah jauh dari penyakit (susah mendapat sakit). Waktu sembahyang subuh disunatkan kita bertafakur (yaitu sujud sekurang kurangnya semenit setelah membaca doa). Kita akan terhindar dari sakit kepala atau migrain. Ini terbukti oleh para ilmuwan yang membuat kajian kenapa dalam sehari perlu kita sujud. Ahli-ahli sains telah menemui beberapa milimeter ruang udara dalam saluran darah di kepala yg tidak dipenuhi darah. Dengan bersujud maka darah akan mengalir keruang tersebut.
Nabi juga mengajar kita makan dengan tangan dan bila habis hendaklah menjilat jari. Begitu juga ahli saintis telah menemukan bahwa enzyme banyak terkandung di celah jari jari, yaitu 10 kali ganda terdapat dalam air liur. (enzyme sejenis alat percerna makanan)

10 Restoran termahal di dunia

Pada dasarnya, makan adalah salah satu kebutuhan pokok bagi manusia, namun saat makan dijadikan sebagai lahan bisnis, perlahan makan menjadi salah satu sifat gaya hidup manusia yang membadakan antara si kaya dengan si miskin. makin berkembangnya jaman, makin banyak pula berdiri restoran-restoran yang menawarkan makanan dengan harga yang sangat mengagetkan.

http://jakartakotaku.com/content/wp-content/uploads/2010/06/seafood-1.jpg

Berikuta adalah 10 restoran yang diklaim sebagai 10 restoran dengan tarif termahal di dunia :
1. Restoran Aragawa di Tokyo
Porsi makan satu orang: 368 USD
Steak house yang terletak di distrik Shinbashi Tokyo ini terkenal dengan suguhan beef-nya, tapi kenyataannya beef adalah menu utama yang mereka suguhkan. Restoran ini bekerja sama secara eksklusif dengan sebuah pertenakan dan menyuguhkan steaknya hanya dengan lada dan mustard.

2. Restoran Alain Ducasse au Plaza Athénée di Paris
Porsi makan satu orang : 231 USD
Tiga restoran Alain Ducasse telah dibuka baru-baru ini. Salah satunya yang bertempat di sebuah hotel termegah di Paris hanya memiliki 50 bangku dan 55 staf restoran. Menu utama yang paling menggiurkan adalah te volaille de bresse, yang terdiri dari ayam tak bertulang yang khusus diternakkan di Burgundy. Sebelum Anda mem-booking penerbangan ke Paris : tolong diingat bahwa restoran ini tutup selama 1 bulan setiap musim panas juga pada hari-hari terakhir menjelang Natal.

3. Restoran Gordon Ramsay di London
Porsi makan satu orang: 183 USD
Seorang Chef asal Inggris, Gordon Ramsay, membuka restoran yang dinamai sang pemilik ini pada tahun 1998. Meskipun dia memperkenalkan yang kedua baru-baru ini di Claridge's, lokasi di the Royal Hospital Road tetap menjadi café tempat bercengkerama pilihan bagi para pengunjung yang teliti. Restoran ini hanya memiliki 13 meja dan hanya lima yang berisikan dua bangku dan harus dibooking tepat 2 bulan sebelumnya. Line telepon telah dibuka setiap jam 9.00 pagi. Berbagai pilihan menu termasuk burung merpati dengan foie gras (pasta hati sebagai penyedap) dan daging domba Cornish.

4. Restoran Sushi Kaji di Toronto
Porsi makan satu orang: 109 USD
Chef eksekutif restoran Sushi Kaji, Mitsuhiro Kaji, yang dating dari Jepang pada tahun 1980, mengirim ikan-ikannya langsung dari Tokyo kurang dari sehari setelah ditangkap dan dihidangkan tepat di hari ikan-ikan itu tiba dan ia tidak akan menyimpan ikan-ikannya. Dengan menu untuk setiap orang tersedia mulai dari 80 dollar, 100 dollar dan 120 dollar, seporsi hidangan di Sushi Kaji bisa menjadi sensasional bergantung dari mood Anda. Berbagai hidangan mencakup sup semangka dan strawberry, lele barbecue dan acar mentimun dan fluke (sejenis ikan gepeng) goreng dengan saus tomat yang pedas.

5. Restoran Queue de Cheval Steak House di Montreal
Porsi makan satu orang : 85 USD
Tidak mengherankan jika Queue de Cheval terkenal dengan corn-fed beef nya, yang dikeringkan selama 35 hari di tempat-tempat penyimpanan daging restoran sebelum disiapkan dan dihidangkan. Pengunjung yang lapar dapat memilih dari potongan daging pilihan di antara tulang iga utama dengan sirloin, yang dituangi sebotol anggur California atau Australia dari penyimpanan anggur di bawah tanah

6. Restoran El Amparo di Madrid
Porsi makan satu orang: 70 USD
Bertempat di sebuah rumah kereta yang telah didisain ulang, Basque dari El Amparo adalah salah satu restoran tercantik di Madrid. List daftar anggur yang luar biasa mencakup pilihan anggur terlengkap yang berasal dari Iberian Peninsula, dan hidangan terpilih mencakup salmon dingin dengan sorbet tomat. Porsi-porsi kecil restoran ini yang terkenal hanya untuk membawa Anda datang kembali di malam hari, tetapi apabila Anda lapar setelah hidangan utama, maka menikmati chocolate souffle adalah pilihan yang paling tepat.

7. Restoran Whampoa Club di Shanghai
Porsi makan satu orang: 63 USD
Setengah dari pengalaman bersantap di Whampoa Club adalah lokasinya yaitu di Three on the Bund, sebuah retail luks di kota perdagangan Shanghai dengan ruang makan tepat menghadap sungai dan gemerlap lampu-lampu kota ditambah dengan dekorasi restoran, seperti tempat lilin kristal raksasa, ruangan pribadi yang dibatasi dengan kaca pastel yang dilukis indah dan panel-panel dinding dengan disain mewah Art Nouveau. Hidangannya juga tidak diragukan kelezatannya. Jereme Leung, seorang chef asal Hong Kong chef yang telah mulai memasak sejak berumur 13 tahun, menyiapkan hidangan tradisional Shanghai dengan cara modern, seperti drunken chicken dan beef strips yang renyah dan kulit jeruk yang dikeringkan.

8. Restoran Boeucc di Milan
Porsi makan satu orang : 62 USD
Restoran yang mengharuskan pengunjungnya memakai jaket ini terletak di pusat kota Milan dan dikabarkan adalah restoran tertua di kota ini (diketemukan pada tahun 1696). Pelayanannya yang baik membuktikan bahwa restoran ini memang telah cukup lama berdiri. Anda bisa mencicipi risotto saffron yang warna kuningnya nampak begitu lezat, daging sapi muda yang dibubuhi kentang halus.

9. Restoran Acquarello di Munich
Porsi Makan satu orang : 125 USD
Restoran Italia dengan gaya Mediterania ini memiliki dinding fresco warna pastel dan menyediakan segala macam menu mulai dari burung dara, daging sapi muda, sampai pasta. Berbagai masakan ikannya seperti ikan salmon dibumbui daun bawang dan kaviar atau dorade untuk porsi dua orang yang disirami saus jeruk beraroma seledri sungguh amat layak disantap.

10. Restoran Alberto Ciarla di Roma
Porsi Makan satu orang : 113 USD
Ada beberapa paket menu pilihan lezat dengan harga tersendiri di restoran Italia yang mewah ini; tiap paket memiliki 6 macam roti, dan setiap pilihan berbeda bumbu disesuaikan dengan yang terbaru dan segar. Menu Nelayannya menawarkan tujuh hidangan, termasuk diantaranya adalah linguini (pasta panjang tipis) dicampur dengan ikan tuna yang sedap, pasta tagliatelle dengan siput panggang, dan potongan-potongan tipis ikan pedang (swordfish)